Pengertian Marketing Kit

Pengertian Marketing Kit

Terdapat banyak sekali cara yang bisa dilakukan, untuk meningkatkan angka penjualan. Mulai dari kegiatan branding, menjalin relasi dengan pelanggan, strategi pemasaran (diskon, bundling, cross selling & up selling), dan promosi. Ketika sedang melaksanakan kegiatan promosi, terdapat hal yang wajib banget dibawa oleh para pemasar/sales yaitu marketing kit. Namun apa sih pengertian dari marketing kit itu? Artikel kali ini secara khusus akan membahas pengertian marketing kit, fungsi, hingga hal-hal yang harus ada pada sebuah marketing kit.

Contoh marketing kit stiker branding

Marketing kit merupakan sebuah media promosi yang biasanya berbentuk brosur, banner, kartu nama, swatchbook, hingga stiker promosi yang berisikan informasi produk guna mendukung kegiatan penjualan. Dengan adanya marketing kit yang digunakan oleh para pemasar/sales, maka dapat memudahkan mereka untuk dapat menjelaskan produk kepada pelanggan potensial, serta dapat membuat kegiatan pemasaran lebih menarik dan informatif. Secara singkatnya, marketing kit merupakan sebuah alat bantu yang digunakan oleh para pemasar/sales dalam kegiatan pemasaran, guna meningkatkan angka penjualan. Dalam sebuah marketing kit terdapat beberapa hal yang wajib banget ada, guna memberikan informasi secara lengkap kepada para pelanggan potensial mengenai produk/jasa yang kita tawarkan, adalah sebagai berikut:

Mencatumkan informasi produk/jasa dengan lengkap

Ketika Anda membuat sebuah marketing kit, hal yang paling dasar adalah Anda memberikan nama, informasi, hingga fungsi produk/jasa yang dijual. Hal ini bertujuan agar para pelanggan potensial dapat mengenali produk/jasa yang Anda jual,

Terdapat sebuah trik ketika Anda menuliskan informasi produk pada sebuah marketing kit, Anda dapat menuliskan nama/brand produk lebih besar dari informasi lainnya. Kemudian Anda juga dapat menuliskan fitur-fitur produk dalam bentuk poin-poin, agar para pelanggan potensial lebih nyaman dalam membaca informasi produk. Terakhir adalah perhatikan estektika dalam penulisan informasi produk, pastikan para pelanggan potensial dapat membaca informasi secara nyaman dan terinformasi secara lengkap.

Contoh marketing kit

Menuliskan keunggulan/keunikan produk

Hal yang tidak kalah penting adalah dengan menuliskan keunggulan/keunikan produk/jasa yang Anda jual, hal ini bertujuan agar menarik para pelanggan potensial serta membedakan produk Anda dengan produk sejenis lainnya.

Dengan terinformasinya para pelanggan potensial, mengenai keunggulan/keunikan dari produk/jasa yang Anda jual. Maka mereka akan mengetahui value lebih dari produk yang dijual, sehingga mereka tertarik untuk membeli, bahkan rela membeli lebih dari produk  Anda.

Mencantumkan foto produk yang dijual

Hal yang paling bisa memikat pelanggan potensial dari produk yang Anda jual, adalah visualisasi foto dari produk Anda. Dengan adanya foto produk, maka para pelanggan potensial akan mengetahui gambaran wujud dari produk Anda. Gunakan foto produk yang baik dan jelas, serta dengan editan foto yang kreatif dan menarik.

Memasukan logo perusahaan/brand dari produk yang dijual

Logo perusahaan/brand merupakan suatu hal yang sangat powerful dalam kegiatan pemasaran, logo berfungsi sebagai pemberi kesan baik dan meyakinkan kepada pelanggan potensial. Selain itu logo juga berfungsi sebagai identitas dari produk yang Anda jual, sehingga para pelanggan potensial dapat mengingat produk/brand Anda.

Memberikan kontak bisnis

Terpenting dari yang paling penting, adalah mencantumkan kontak bisnis Anda. Jika Anda sudah memberikan semua informasi produk secara lengkap pada marketing kit Anda, akan sia-sia jika Anda tidak menyertakan informasi kontak yang bisa dihubungi.

Selain mencantumkan kontak bisnis, Anda juga dapat mencatumkan sosial media tempat Anda melakukan promosi produk. Hal ini menjadi menarik dikarenakan, para pelanggan potensial Anda dapat lebih mengenali produk yang Anda jual melalui sosial media.

Marketing Kit

Ingin mencetak marketing kit untuk keperluan pemasaran Anda? Gunakan material-material cetak berkualitas serta unik, sehingga marketing kit kalian tidak biasa dan menarik perhatian pelanggan potensial. PT. Digital Sarana Intimedia selaku penyedia solusi kreatif untuk material cetak, menyediakan berbagai macam material cetak unik yang diantaranya beragam jenis material stiker A3+ dan large format stiker, fancy paper, kertas foto premium, magnetic paper, dan lain-lain yang dapat dijadikan sebagai marketing kit kreatif Anda. Segera kunjungi katalog produk kami, dengan melakukan klik di sini.

ADD COMMENT

Your email address will not be published.

Send via WhatsApp